Rabu, 04 Januari 2017

Alat – Alat Yang di Gunakan Untuk Berburu Hewan

Setiap orang tentunya suka berburu. Baik itu berburu makanan, berburu pakaian, dan juga berburu yang lainya. Namun bukan berburu seperti itu yang kita jelaskan. Namun berburu disini lebih diartikan kata yang lebih extreme yaitu berburu hewan. Banyak orang yang bilang bahwa berburu hewan itu adalah kejam dan tidak ada nilai kemanusiaannya. Memang benar pada dasarnya berburu hewan tidak boleh dan sangat dilarang. Namun memang ada beberapa hewan yang tentunya boleh untuk diburu dan pastinya tujuan dari hewan tersebut diburu adalah untuk tujuan yang positif seperti untuk pengobatan, untuk tes laboratorium dan juga masih banyak yang lainya.


Dari jaman dahulu pun manusia memang sudah mengenal namanya berburu. Jaman dahulu dan jaman sekarang dalam soal berburu tentunya sangat berbeda yang dimana jika dahulu berburunya dengan peralatan yang seadanya. Yang dimana dijaman dahulu orang berburunya menggunakan parang, batu, dan juga tombak yang sudah diasah sampai tajam ditiap ujungnya. Namun berbeda dengan berburu dijaman sekarang yang sudah mulai menggunakan peralatan yang canggih karena memang sudah menggunakan teknologi yang canggih. Salah satu peralatan yang canggih saat berburu adalah senapan on head shot yang dimana hanya beberapa negara yang memiliki senapan seperti ini.

Masih banyak alat – alat yang digunakan untuk berburu dijaman modern seperti ini, namun satu yang pasti bahwa alat – alat tersebut tentunya tidak boleh disalahgunakan dan tidak boleh dipakai secara rutin atau dijadikan kegiatan sehari – hari karena memang bisa menghabiskan habitat hewan – hewan nantinya. Berikut ini adalah alat – alat yang digunakan untuk berburuhewan :

1.       Senjata api

Mengapa senjata ini ada dinomor satu karena memang senjata ini sangat sekali dibutuhkan untuk dapat melemahkan hewan yang ingin diburu. Senjata api bisa berupa pistol, dan bahkan shotgun. Namun kebanyakan para pemburu biasanya hanya menggunakan pistol untuk membantu dalam membunuh hewan yang diburunya. Karena kita tahu bahwa pistol saja bisa membunuh seseorang bukan tidak mungkin akan mudah membunuh hewan yang ingin dilumpukan juga.

Namun  biasanya para pemburu menggunakan pistol bukan untuk dijadikan senjata utama melainkan dijadikan senjata untuk membantu senjata pertama. Yang dimana kebanyakan para pemburu menggunakan senjata jenis senapan angin. Mungkin bagi orang awam senapan angin akan terdengar aneh namun percayalah bahwa senapan angin dijaman yang penuh dengan teknologi menjadi senjata yang paling ampuh untuk membunuh hewan buruan.

2.       Senapan angin

Senjata inilah senjata utama yang biasanya digunakan oleh para pemburu untuk memburu hewan yang diingkannya. Senjata inilah yang paling dicari – cari oleh para pemburu hewan. Namun sayangnya senjata senapan angin dan juga senjata api tidak diperjualbelikan secara bebas. Dan senjata – senjata ini juga tentunya membutuhkan izin terlebih dahulu. Dan harus mempunyai tujuan yang jelas mengapa ingin menggunakan senjata tersebut.

Dan senapa angin juga tentunya tidak hanya satu jenis saja melainkan sangat banyak sekali jenis dari senapan angin mulai dari senapan angin geljuk, senapa angin pegas, senapa tabung gas dan juga senapan uklik. Keempat jenis senapa angin ini tentunya sangat berbeda – beda spesifikasi dan kegunaanya. Karena yang pasti apapun itu jenis senapannya tentunya fungsi utamanya adalah untuk menembak hewan bukan untuk menembak seseorang. Dan menembak hewanpun harus sudah ada izin dan mengetahui daftar hewan apa saja yang boleh diburu agar nantinya tidak melanggar hukum yang berlaku dinegara tersebut.

3.       Pisau atau golok

Ini sudah pasti karena dengan pisau dan golok tentunya sudah sangat universal kegunaannya. Dua senjata ini dapat digunakan karena ketajamnya. Biasanya pisau digunakan untuk merobek kulit dari hewan yang sudah diburunya. Contoh seperti anda memburu rusa lalu anda tembak rusa tersebut dengan senapa angin hingga mati dan ternyata rusa tersebut belum mati seutuhnya sehingga anda akan mengeluarkan golok untuk bisa membuat rusa tersebut mati total. Dan biasanya untuk mengambil kulitnya dengan menggunakan pisau.

Maka dari itu kenapa kedua senjata ini sangat bermanfaat bagi para pemburu. Karena memang kedua senjata ini sangat tajam dan bisa merobek kulit hewan tentunya. Dan juga selain itu golok sangat berfungsi untuk pelindung diri dan menebang pohon – pohon dihutan.

4.       Bambu runcing

Jika yang satu ini biasanya digunakan untuk membunuh ikan – ikan disungai percaya atau tidak mambu yang sudah dirakit ujungnya hingga tajam ternyata dapat membunuh ikan. Tidak perlu kita menebakan senjata kita kedalam sungai hingga ikan tersebut mati. Namun dengan cara sederhana pun seperti membuat bambu rucing tentunya dapat membuat anda bisa mematikan ikan disungai. Namun untuk menggunakan bambung rucing ini tentunya tidak sembarang orang karena bisa jadi lempara dari bambu rucing tersebut akan melenceng dan target hewan pun menghilang.  Hanya orang orang yang fokus dengan penghilatannya yang bisa menggunakan alat ini untuk berburu hewan.

5.       Bom peledak

Tentunya alat yang ini sangat tidak disarankan dan jangan pernah menggunakan alat ini jika tidak dalam kondisi yang genting atau berbahaya. Karena bom peledak tentunya akan bisa menggangu keadaan sekitar. Contoh nya seperti memburu ikan dilaut dengan peledak tentunya cara ini sangat tidak dianjukan lebih baik menggunakan jaring yang besar untuk dapat menangkap ikan – ikan dilaut. Dan juga jangan pernah menggunakan bom peledak dihutan karena dapat membuat hutan kebarakan.

Setelah anda mengetahui alat – alat yang digunakan untuk berburu. Tentunya ini akan menambah wawasan dan refrensi tentang memburu hewan yang anda inginkan. Namun anda harus menggunakan alat – alat tersebut sesuai dengan kepentingan.  Semoga bermanfaat. Terima kasih.



Selasa, 03 Januari 2017

Langkah Mudah Setting Teleskop

10 LANGKAH MUDAH STEL ATAU SETTING TELESKOP SENAPAN ANGIN

teleskop senapan angin

Bagi kalian penggemar kegiatan berburu pasti tahu bahwa teleskop merupakan salah satu bagian vital yang terdapat pada senapan angin, karena fungsi dari teleskop ini sangat penting untuk kegiatan perburuan. Apabila setelan dari teleskop tidak pas sedikit saja maka akan mengakibatkan hewan sasaran tidak terkena tembakan kita. Lalu bagaimana cara menyetel teleskop senapan angin yang baik, benar dan mudah? Untuk anda yang belum mahir atau pun belum bisa menyetel atau menyetting teleskop senapan angin, silahkan anda perhatikan langkah – langkah dibawah ini dengan seksama.
Berikut akan saya jelaskan bagaimana cara setting teleskop senapan angin, langkah – langkahnya adalah sebagai berikut :
  1. Memastikan laras dan melepas peredam
Anda harus memastikan bahwa laras yang anda gunakan benar-benar lurus dan presisi. Setelah laras benar – benar lurus dan presisi, sebaiknya anda melepas peredam dan peredam dipasang belakanganya itu dipasang pada saat anda mau berburu saja.

    2.  Mengatur pembesaran teleskop
Pembesaran yang harus anda gunakan adalah pembesaran yang paling kecil dan pembesarannya jangan di zooming.

    3.  Memasang teleskop
Dalam memasang teleskop harus benar-benar lurus. Untuk mengetahui bahwa teleskop sudah lurus, anda dapat mengeceknya dengan cara membidik secara visual dengan acuan tanda ( + ) di dalam lensa.

4.  Mengatur jarak tembak 
Sebaiknya jarak tembak yang anda ambil yaitu sekitar 10 meter dan pastikan bahwa saat anda ingin menembak, angin tidak berhembus kencang.

      5. Mempersiapkan sasaran tembak
Usahakan sasaran tembak yang anda gunakan adalah sebuah titik pada tembok yang luasnya minimal 1 meter x 1 meter. Gambar dibawah adalah gambar referensi sasaran tembak yang dapat anda tiru.
mengatur-jarak-tembak

      6.  Meletakkan senapan
Saat menembak, senapan angin jangan dipegangi tetapi senapan tersebut didudukkan pada sebuah tumpuan misalnya saja pada bangku atau tripod. Hal tersebut bertujuan agar senapan tidak mudah goyang dan menjaga stabilnya senapan angin ketika menembak sasaran.

      7.  Menyiapkan peluru atau pellet
Jangan lupa peluru atau pellet harus sudah terisi di dalam senapan sebelum kita menembak.

Memahami bagian – bagian tombol atau switch

Berikut adalah gambar tombol beserta keterangannya :

gambar-tombol
  1. Stelan atas dan bawah
  2. Stelan samping kanan dan kiri
  3. Pembesaran
  4. On atau Off lampu ( merah dan hijau )
  5. Pengaturan Plus Minus untuk mata
  6. Menembak sasaran
Berikan tembakan pertama pada titik di tembok yang telah anda buat tadi dan perhatikan kemana arahnya peluru atau pellet. Apabila perkenaan peluru kurang keatas atau kurang kebawah, maka anda harus mengaturnya dengan cara memutar switch stelan atas dan bawah (pada gambar angka 1) sesuai arah yang didapat pada target. Namun apabila perkenaan peluru kurang kekanan atau kurang kekiri, maka anda harus mengaturnya dengan cara memutar switch stelan samping kanan dan kiri (pada gambar angka 2) sesuai arah yang di dapat pada target. Untuk lebih jelasnya, sekarang perhatikan contoh dibawah ini :
menembak-sasaranApabila peluru atau pellet lari keatas kanan seperti gambar di atas (warna merah ), maka langkah yang harus anda lakukan adalah membuka tutup switch bagian atas kemudian ambil obeng plat dan putar switch keatas sehingga nantinya peluru atau pellet akan bergerak kebawah. Setelah diatur, berikan tembakan kedua pada titik di tembok yang telah anda buat tadi dan perhatikan lagi kemana arahnya peluru atau pellet. Berikan tembakan secara terus menerus hingga akhirnya perkenaan peluru selurus dengan pusat sasaran. Apabila digambarkan hasil yang harus anda dapatkan adalah sebagai berikut :


menembak-sasaran

Coba perhatikan perkenaan pelurunya, ya arah peluru masih kekanan dari pusat sasaran.Jadi, langkah selanjutnya yang harus lakukan adalah membuka tutup switch bagian kanan teropong kemudian ambil obeng plat dan putar switch kekanan sehingga nantinya peluru atau pellet akan bergerak kekiri. Setelah diatur, berikan tembakan lagi pada titik di tembok yang telah anda buat tadi dan perhatikan lagi kemana arahnya peluru atau pellet. Berikan tembakan secara terus menerus hingga akhirnya perkenaan peluru pas dipusat sasaran. Apabila digambarkan hasil yang harus anda dapatkan adalah sebagai berikut :

menembak-sasaran

Nah kalau hasilnya sudah seperti, mari kelangkah selanjutnya Mencatat angka switch
  1. Setelah mendapatkan stelan yang pas, anda harus mencatat pada angka berapa switch tersebut atau anda dapat menandai dengan spidol lalulakukan lagi pada jarak yang berbeda dari jarak pertama tadi, misalnya pada 20 meter, 30 meter dan lain sebagainya.
  2. Informasi tambahan bahwa urutan menembak adalah mengokang sebanyak 5 kali, mengisi peluru dan menembak. Jangan sampai terbalik yaa. Ingat, mengisi peluru dilakukan hanya saat sudah siap untuk menembak. Apabila peluru sudah terisi tetapi batal menembak, maka senapan harus segera dikosongkan.


Nahh itulah 10 langkah mudah dalam menyetel atau menyetting teleskop senapan angin. Sekarang anda dapat mencobanya dan semoga berhasil ya.